BPMA dan Medco E&P Malaka Kembali Salurkan Sembako untuk Masyarakat Aceh

BANDA ACEH, 22 Mei 2020 – Badan Pengelola Migas Aceh (BPMA) bersama PT Medco E&P Malaka (Medco E&P) terus menyalurkan bantuan untuk mencegah penyebaran COVID-19 dan dampak sosialnya. Kali ini, Medco E&P dan BPMA menyalurkan bantuan ratusan paket sembako bagi masyarakat terdampak Pandemi COVID-19.

Bantuan paket sembako ini merupakan wujud kepedulian BPMA dan Medco E&P terhadap masyarakat yang terdampak langsung pandemi saat Ramadhan. Bantuan diserahkan oleh perwakilan BPMA dan Medco E&P kepada Wakil Ketua TP PKK Aceh, Dyah Erti Idawati, istri Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah di Pendopo Gubernur di Banda Aceh, Jumat (22/5/2020).

General Manager Medco E&P Malaka Susanto berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat Aceh terutama menjelang Idul Fitri. “Medco E&P merupakan bagian dari keluarga besar masyarakat Aceh, dan sebagai anggota keluarga yang dapat kami lakukan adalah turut berbagi di bulan yang baik ini”, ujar Susanto.

Hal ini pun senada dengan pernyataan Plt Deputi Dukungan Bisnis BPMA, Afrul Wahyuni. Afrul menyampaikan bantuan ini merupakan bentuk dukungan industri hulu migas terhadap kebutuhan masyarakat saat ini. “Kami memahami terkait situasi yang dihadapi saat ini. semoga bantuan sembako ini bisa bermanfaat bagi masyarakat di wilayah sekitar KKKS”, tutup Afrul.

Sebelumnya, Medco E&P telah menyalurkan ribuan kaleng susu tinggi protein di Banda Aceh dan Aceh Timur bagi masyarakat, wartawan, petugas keamanan dan tenaga medis, Selasa (31/3). Pada Senin (6/4) dan Senin (13/4) disalurkan bantuan wastafel portable dan masker medis di Aceh Timur dan Banda Aceh. Perusahaan juga memberikan bantuan masker dan Alat Pelindung Diri (APD) kepada para petugas medis di rumah-rumah sakit di Aceh Timur dan sekitarnya.(*)